Ligaindonesia – Barcelona akan menghadapi Bayern Munchen pada laga kelima Grup C Liga Champions musim ini di Camp Nou, Kamis (27/10/2022) dini hari WIB. El Barca diprediksi bakal kerepotan untuk mengalahkan Die Bayern. Saat ini, Los Cules berada di urutan ketiga Grup C dengan nilai empat. Mereka tertinggal tiga poin dari Inter Milan di peringkat kedua, dan delapan angka dari Bayern Munchen di posisi teratas.
Dengan pertandingan fase grup Liga Champions yang menyisakan dua laga lagi, Barcelona wajib menyapu bersih kemenangan. Pasalnya, tambahan enam poin bakal membuat El Barca melenggang ke fase knock-out. Akan tetapi, hal tersebut bukan perkara mudah. Pasalnya, Blaugrana akan bersua rival tangguh dan kerap merepotkan, Bayern Munchen. Terdapat tiga alasan yang membuat Barcelona bisa keok dari Bayern dan menyusul Manchester United berlaga di Liga Europa. Berikut ini ulasannya.
Tren Buruk di Liga Champions
Barcelona memiliki tren buruk di Liga Champions musim ini. Los Cules tercatat hanya meraih satu kemenangan, sekali imbang, dan menelan dua kekalahan dari empat laga yang sudah dijalani.
Satu di antara hasil minor yang didapat adalah pada partai kedua Grup C Liga Champions kontra Bayern Munchen. Menjalani duel di Allianz Stadium, 14 September lalu, Barcelona menyerah dua gol tanpa balas.
Kembali berhadapan dengan Die Bayern, El Barca diprediksi bakal memetik hasil minor. Apalagi, The Bavarians sedang dalam performa moncer karena merengkuh enam kemenangan dan sekali imbang dari tujuh partai terakhir di seluruh ajang.
Tak Berkutik Hadapi Bayern Munchen
Barcelona juga dibuat tak berdaya saat bersua Bayern Munchen. Dari 14 pertemuan kontra The Bavarians, Los Cules hanya merengkuh dua kemenangan, dua hasil imbang, dan menelan 10 kekalahan.
Bahkan dalam lima duel terakhir kontra Die Bayern, Barcelona selalu takluk. Mereka juga kebobolan 18 gol dan hanya mencetak empat gol dari lima pertemuan tersebut.
Terakhir kali Barca meraih kemenangan kontra Bayern Munchen adalah pada musim 2014/2015. Pada partai Liga Champions, 6 Mei 2015 tersebut, Barcelona menang 3-0.
Catatan Minor Xavi Hernandez
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memiliki catatan minor di ajang Liga Champions. Dari enam pertandingan yang dijalani, Xavi hanya mampu membawa Barca meraih satu kemenangan, dua hasil imbang, dan menelan tiga kekalahan.
Los Cules di bawah asuhan Xavi Hernandez juga kebobolan 10 gol dan hanya kemasukan delapan gol. Kemasukan terbanyak Barcelona di bawah asuhan Xavi adalah ketika bersua Bayern Munchen pada fase grup Liga Champions 2021/2022.
Pada pertandingan di Allianz Arena, 8 Desember 2021, Barca takluk tiga gol tanpa balas.